Lompat ke konten

Interstellar Group

Sebagai produk trading finansial yang rumit, contract for difference (CFD) memiliki risiko tinggi kerugian cepat yang timbul dari fitur leverage-nya. Sebagian besar akun investor ritel mencatat kehilangan dana dalam kontrak karena perbedaan. Anda harus mempertimbangkan apakah Anda telah mengembangkan pemahaman penuh tentang aturan operasi kontrak untuk perbedaan dan apakah Anda dapat menanggung risiko kehilangan dana yang tinggi.    

Pound Sterling Hadapi Sell-Off di Tengah Sentimen Suram di Pasar, Amati Kebijakan BoE

ISG
Catatan

We recommend that you keep an eye on our market announcements

.right_news

A WORLD LEADER

IN FX & CFD TRADING

Pasar
Berita

Informasi keuangan 24 jam dan berita keuangan internasional global

A WORLD LEADER

IN FX & CFD TRADING

Sponsor &
Tanggung jawab sosial

InterStellar Group bertujuan untuk menjadikan dirinya sebagai perusahaan tangguh dengan kekuatan untuk memberikan dampak positif pada dunia.
Kami juga berkomitmen untuk berkontribusi kembali kepada masyarakat, mengakui nilai setiap individu sebagai bagian integral dari komunitas global kami.

A WORLD LEADER

IN FX & CFD TRADING

การสัมนาสดเกี่ยวกับฟอเร็กซ์

A WORLD LEADER

IN FX & CFD TRADING

01

2024-02

Date Icon
2024-02-01
Prakiraan Pasar
Pound Sterling Hadapi Sell-Off di Tengah Sentimen Suram di Pasar, Amati Kebijakan BoE
  • Pound Sterling turun tajam saat sentimen suram di pasar mengurangi daya tarik aset-aset yang sensitif risiko.
  • Para investor menunggu kebijakan BoE yang dinilai tidak berubah untuk keempat kali berturut-turut.
  • Prospek pada suku bunga akan menjadi hal yang paling penting.

Pound Sterling (GBP) masih berada di bawah tekanan menjelang keputusan suku bunga Bank of England (BoE) yang akan diumumkan pada pukul 12:00 GMT (19:00 WIB). Sebagian besar anggota Komite Kebijakan Moneter (KKM) diprakirakan akan mendukung pemeliharaan status quo karena berkurangnya tekanan harga mengindikasikan bahwa pengetatan kuantitatif lebih lanjut tidak akan dibahas. Pengambil kebijakan BoE Swati Dhingra, yang masih khawatir terhadap konsekuensi dari pengetatan suku bunga pinjaman yang berlebihan, mungkin akan memberikan suara mendukung penurunan suku bunga.

Gubernur BoE Andrew Bailey dan anggota-anggota lainnya telah menyatakan bahwa masih terlalu dini untuk berspekulasi mengenai penurunan suku bunga meskipun ada kemajuan yang menggembirakan dalam penurunan inflasi menuju 2%. Inflasi umum Inggris turun signifikan dari tertinggi multi-dekade 11,1% ke 4,0%. Namun, angka tersebut masih dua kali lipat dari tingkat yang diinginkan 2%, sehingga memaksa para pembuat kebijakan untuk mempertahankan suku bunga dalam lintasan yang bersifat membatasi.

Panduan netral pada suku bunga dapat meningkatkan daya tarik Poundsterling, namun prospek perekonomian Inggris akan semakin memburuk. Perekonomian Inggris berkinerja buruk berdasarkan belanja konsumen, aktivitas ekonomi, dan pasar tenaga kerja. Tidak adanya sinyal penurunan suku bunga akan semakin melemahkan pemicu-pemicu ekonomi yang disebutkan di atas.

Sementara itu, sentimen pasar yang suram telah sangat membebani Pound Sterling. Sentimen pasar menjadi rentan karena Federal Reserve (The Fed) tidak terburu-buru menurunkan suku bunga pada bulan Maret.

Intisari Penggerak Pasar Harian: Pound Sterling Menghadapi Tekanan Sementara Dolar AS Menguat

  • Pound Sterling telah turun ke dekat terendah Rabu di sekitar 1,2660 karena daya tarik terhadap mata uang yang dianggap beresiko memudar setelah Federal Reserve menyampaikan sikap netral untuk pertemuan kebijakan moneter bulan Maret.
  • The Fed mempertahankan suku bunga tidak berubah pada hari Rabu untuk keempat kali berturut-turut karena inflasi telah turun secara signifikan dari rekor tertinggi dalam sejarah 11,1% ke 4,0% pada bulan Desember.
  • Sehubungan dengan sisi Dolar AS (USD) dari pasangan GBP/USD, Ketua Federal Reserve Jerome Powell, dalam pernyataan kebijakan moneternya setelah pertemuan pertama di tahun 2024 pada hari Rabu, mengatakan risiko untuk mencapai lapangan kerja penuh dan inflasi 2% lebih seimbang. Hal ini terbukti sedikit mendukung USD, yang bersifat bearish pada nilai tukar.
  • Ketika ditanya tentang penurunan suku bunga pada bulan Maret, yang akan melemahkan Dolar AS, Powell berkomentar bahwa penurunan suku bunga tidak mungkin terjadi sampai mereka mendapatkan keyakinan yang lebih besar bahwa inflasi akan turun ke 2% secara berkelanjutan.
  • Indeks Dolar AS (DXY) menghasilkan pemulihan berbentuk V setelah Jerome Powell memundurkan ekspektasi penurunan suku bunga di bulan Maret ke dekat 103,60.
  • Aksi lebih lanjut dalam Indeks USD diprakirakan terjadi karena Institute of Supply Management (ISM) AS akan melaporkan IMP Manufaktur untuk bulan Januari, yang akan dipublikasikan pada pukul 15:00 GMT (22:00 WIB).
  • Sementara itu, pemicu utama Pound Sterling adalah keputusan suku bunga Bank of England, yang diprakirakan tidak berubah di 5,25% untuk keempat kali berturut-turut.
  • Berbeda dengan European Central Bank (ECB) dan The Fed, yang telah membahas penentuan waktu dan ruang lingkup penurunan suku bunga tahun ini, belum ada satu pun dari para pembuat kebijakan BoE yang berbicara untuk memulai proses penurunan suku bunga.
  • Pergeseran sikap BoE dari suku bunga yang bersifat membatasi ke penurunan suku bunga akan mengurangi daya tarik Pound Sterling. Suku bunga yang lebih tinggi menarik lebih banyak arus masuk modal asing, sehingga meningkatkan permintaan GBP dan sebaliknya untuk suku bunga yang lebih rendah.
  • Suku bunga yang lebih tinggi untuk jangka waktu yang lebih lama akan membantu menurunkan inflasi namun merugikan dunia usaha karena biaya pinjaman yang lebih tinggi. Oleh karena itu, mungkin sulit bagi para pengambil kebijakan BoE untuk memilih antara inflasi tinggi atau perekonomian domestik rentan.
  • Gubernur BoE Andrew Bailey dan rekan-rekannya telah menekankan akan mempertahankan suku bunga lebih tinggi karena tekanan harga dalam perekonomian Inggris adalah yang tertinggi di antara negara-negara Group of Seven.
  • Perekonomian Inggris berada di ambang resesi teknis karena mengalami kontraksi 0,1% pada kuartal ketiga 2023, dan kinerja yang stagnan diprakirakan akan terjadi pada kuartal terakhir di tahun yang sama.

Analisis Teknis: Pound Sterling Jatuh ke Dekat Terendah Rabu

GBPUSD

Pound Sterling masih tertekan menjelang keputusan kebijakan moneter BoE namun tetap berada dalam kisaran perdagangan tiga minggu terakhir di 1,2640-1,2775. GBP/USD menunjukkan kontraksi volatilitas yang tajam dalam grafik waktu yang lebih luas, yang mungkin merupakan awal dari penembusan signifikan setelah pengumuman kebijakan BoE.

Pada grafik harian, pola grafik descending triangle sedang terbentuk, yang mengindikasikan keragu-raguan dengan sedikit bias negatif. Garis tren menurun dari pola grafik yang disebutkan di atas berasal dari tertinggi 28 Desember 2023 di 1,2827 sedangkan support horizontal diplot dari terendah 21 Desember 2023 di 1,2612. Penembusan tegas batas-batas ini akan mengkonfirmasi arah ke atas atau ke bawah – pertemuan BoE dapat menjadi katalisnya.

Relative Strength Index (RSI) 14-periode berosilasi di kisaran 40,00-60,00, yang mengindikasikan bahwa para investor menunggu pemicu potensial untuk aksi lebih lanjut.

Terbaru
BERITA